Salam Sehat dan Harmonis

-----

asuhan kebidanan pada bayi dengan imunisasi combo(DPT 1, HB 1))


ASUHAN KEBIDANAN
PADA BAYI “AS” DENGAN IMUNISASI COMBO I (DPT1, HB1)
DAN POLIO II
DI POLI BKIA  RUMKITAL DR.RAMELAN  SURABAYA






DAFTAR ISI

Halaman
LEMBAR JUDUL......................................................................................        i
LEMBAR PENGESAHAN........................................................................       ii
KATA PENGANTAR................................................................................       iii
DAFTAR ISI...............................................................................................       v
BAB 1     PENDAHULUAN......................................................................       1
                 1.1     Latar Belakang...................................................................       1
                 1.2     Tujuan................................................................................       1
                          1.2.1    Tujuan Umum.........................................................       1
                          1.2.2    Tujuan Khusus........................................................       1
                 1.3     Batasan Masalah................................................................       2
                 1.4     Metode Penulisan...............................................................       2
                          1.4.1    Study Kepustakaan................................................       2
                          1.4.2    Study Dokumenter………………………………...     2
                          1.4.3    Praktek Langsung...................................................       2
                          1.4.4    Bimbingan dan Konsultasi.....................................       2
                 1.5     Sistematika Penulisan.........................................................       3
BAB 2     LANDASAN TEORI.................................................................       5
                 2.1     Imunisasi............................................................................       5
                          2.2.1    Pengertian Imunisasi..............................................       5
                          2.2.2    Jenis Kekebalan......................................................       5
        2.2   Vaksin ……………………………………………………...     7
                 2.2.1  Pengertian Vaksin ………………………………….     7
                 2.2.2  Komposisi Vaksin ………………………………….     7
                 2.2.3  Penyimpanan Vaksin  ………………………………     7
                 2.2.4  Jenis-jenis Vaksin …………………………………..     8
                 2.2.5  Syarat Pemberian Vaksin …………………………..    12
                 2.2.6  Jadwal Pemberian Vaksin…………………………...   13
BAB 3     TINJAUAN KASUS..................................................................      15
                 3.1     Pengkajian..........................................................................      15
3.2         Idnetifikasi Diagnosa/Masalah...........................................      21
3.3         Antisipasi Masalah Potensial..............................................      21
3.4         Identifikasi Kebutuhan Segera..........................................      22
3.5         Pengembangan Rencana....................................................      23
BAB 4     PEMBAHASAN.........................................................................      27
BAB 5     PENUTUP...................................................................................      29
                 5.1     Simpulan............................................................................      29
                 5.2     Saran..................................................................................      29
DAFTAR PUSTAKA.................................................................................      30
                                      
              






















BAB 1
PENDAHULUAN


1.1        Latar Belakang
Tujuan pembangunan Nasional dibidang kesehatan terutama ditujukan untuk :
1.      Menurunkan angka kematian bayi dan perinatal
2.      Menurunkan angka kematian anak balita
3.      Menurunkan angka kesakitan anak usia sekolah dan remaja
4.      Meninngkatkan derajat kesehatan anak secara keseluruhan yang akan menjamin proses tumbuh kembang anak secara optimal menuju generasi muda yang sehatsehnbagai sumber daya pembangunan.
Pediatri pencegahan inilah yang menjadi pembahsan pada makalah ini karena pediatric ini sengaja memberikan kekebalan atau imunitas pada anak, sehingga anak itu waalaupun kemudian mendapatkan infeksi tidak aktif maupun pasif yang diambil akan meninggal atau cacat (Squale). Dimana kekeblan yang didapatkan bias dari racun atau toksoid virus, bakteri atau kuman yang telah dilemahkan atau dilumpuhkan bahkahn ada juga yang dimatikan, yang semata-mata agar tubuh mampu membuat zat anti bodi  terhadap kuman, virus atau bakteri tersebut. Sehingga denga demikian pencapaian derajat kesehatan pada bayi, balita, anak sampai dengan orang dewasa dapat meningkat sesuai dengan tujuan pembangunan bangsa Indonesia.  (Suyitno H, 2005)
1.2        Tujuan
1.2.1        Tujuan Umum
Diharapkan mahasiswa dapat melaksanakan asuhan kebidanan pada bayi sehat dan mempunyai pengetahuan yang nyata dalam mengasah skill/ketrampilan dalam memberiak imunisasi combo dan polio.
1.2.2   Tujuan Khusus
Diharapkan setiap mahasiswa mampu melakukan :
1.      Pengkajian data pada anak dengan imunisasi Combo dan polio.
2.      Identifikasi masalah/diagnosa pada bayi dengan imunisasi Combo dan polio.
3.      Antisipasi masalah potensial pada bayi dengan imunisasi Combo dan polio.
4.      Tindakan segera pada bayi dengan imunisasi Combo dan polio.
5.      Intervensi tindakan yang akan dilakukan pada anak dengan imunisasi Combo dan polio.
6.      Implementasi tindakan sesuai dengan rencana pada bayi dengan imunisasi Combo dan polio.
7.      Evaluasi keefektifan dan keberhasilan dari asuhan yang telah diberikab pada bayi dengan imunisasi Combo dan polio.
1.3        Batasan Masalah
Mengingat waktu dan kemampuan penulis yang terbatas, maka penulis membatasi penulisan Asuhan Kebidanan pada bayi “AS” dengan imunisasi Combo I dan Polio II di Poli BKIA Rumkital Dr. Ramelan Surabaya.
1.4        Metode Penulisan
1.4.1        Studi Kepustakaan
Dalam penyusunan asuhan kebidanan ini sebagai pedoman maka penulis membekali diri dengan membaca literatur-literatur yang berhubungan dengan imunisasi Combo dan polio
1.4.2        Studi Dokumeter
Untuk mendapatkan data yang akurat dan asuhan kebidanan yang baik dan berhasil mencapai tujuan maka penyususn mempelajari status pasia/ RM
1.4.3        Praktek Langsung
Melakukan asuhan kebidanan pada anak sehat secara langsung dan melakukan komunikasi, informasi dan edukasi pada keluarga pasien.
1.4.4        Bimbingan dan Konsultasi
Dalam penyusunan laporan ini penulis melakukan konsultasi baik dengan pembimbing ruangan Puskesmas Jagir Surabaya maupun pembimbing Akademi Kabidanan Griya Husada Surabaya.

1.5        Sistematika Penulisan
BAB 1   PENDAHULUAN
               1.1       Latar Belakang
               1.2       Tujuan
                                       1.2.1    Tujuan Umum
                                       1.2.2    Tujuan Khusus
               1.3       Batasan Masalah
               1.4       Metode Penulisan
                                       1.4.1    Study Kepustakaan
                                       1.4.2    Studi Dokumenter
                                       1.4.3    Praktek Langsung
                                       1.4.4    Bimbingan dan Konsultasi
               1.5       Sistematika Penulisan
BAB 2   LANDASAN TEORI            
               2.1       Imunisasi
                                       2.2.1    Pengertian Imunisasi
                                       2.2.2    Jenis Kekebalan
                                       2.2.3    Sejarah Imunisasi Di Indonesia
                                       2.2.4    Tujuan Program
                                       2.2.5    Strategi Kebijakan
                                       2.2.6    Sasaran dan Target
                                       2.2.7    Tujuan Pemberian Imunisasi
                                       2.2.8    Jadwal Pemberian Imunisasi
               2.3       Vaksin
                                       2.3.1    Pengertian Vaksin
                                       2.3.2    Komposisi Vaksin
                                       2.3.3    Penyimpanan Vaksin 
                                       2.3.4    Jenis-jenis Vaksin
                                       2.3.5    Syarat Pemberian Vaksin
               2.4       Konsep Manajemen Kebidanan Pada Anak Sehat
                                       2.4.1    Pengertian
                                       2.4.2    Prinsip Proses Manajemen Menurut Helen Varney
BAB 3   TINJAUAN KASUS
               3.1       Pengkajian
                           3.2       Identifikasi Diagnosa/Masalah
               3.3       Identifikasi Diagnosa/ Masalah Potensial
               3.4       Identifikasi Kebutuhan dan tindakan Segera
                           3.5       Pengembangan Rencana
BAB 4   PEMBAHASAN
BAB 5   PENUTUP
               5.1       Simpulan
               5.2       Saran
DAFTAR PUSTAKA





















BAB 2
LANDASAN TEORI


2.1  Imunisasi
2.1.1  Pengertian Imunisasi
Imunisasi adalah:
Suatu usaha pemberian kekebalan pada tubuh seseorang dengan harapan agar dapat tercegah dari suatu penyakit tertentu. (Asuhan Kesehatan Anak Dalam Kontek Keluarga, 1993; 47)
Memasukkan antigan atau kuman, bakteri, virus, parasit, racun kuman kedalam tubuh sehingga tubuh membuat zat anti berbubah menjadi anti bodi atau anti toksin untuk mencegah penyakit tertentu. (FKUI, 1998; 17)

2.1.2 .Jenis Kekebalan
1.      Imunisasi aktif
      Adalah kekebalan yang dibuat sendiri oleh tubuh untuk menolak terhadap suatu penyakit tertentu dimana prosesnya lambat tetapi dapat bertahan lama.
Adalah kekebalan yang diperoleh dimana tubuh tersebut aktif membuat zat antibody sendiri.
Imunisasi aktif dapat dibagi dalam 2 jenis :
a.                        Kekebalan aktif alamiah
Dimana tubuh anak membuat kekebalan sendiri setelah mengalami/sembuh dari suatu penyakit.
Adalah orang menjadi kebal setelah menderita penyakitnya atau kekebalan yang timbul setelah sembuh dari penyakitnya
b.Kekebalan aktif buatan
Adalah kekebalan yang dibuat tubuh setelah mendapat vaksin/imunisasi.
Adalah kekebalan yang diperoleh setelah orang mendapat vaksinasi atau antigennya sengaja dimasukan ketubuh seseorang dengan maksud merangsang pembentukan antibody.
Misalnya : seseorang menjadi kebal terhadap cacar setelah mendapatkan vaksinasi cacar.
2.            Imunisasi pasif
Adalah tubuh anak tidak membuat zat antibodi sendiri tetapi   kekebalan tersebut diperoleh dari luar tubuh setelah memperoleh zat penolak dimana prosesnya capat tetapi tidak tahan lama.
Kekebalan yang diperoleh karena orang tersebut telah   mendapatkan antibody dari luar.
Imunisasi pasif dibagi dalam 2 jenis :
a.       Kekebalan pasif alami (kongenital imunity)
Adalah kekebalan yang diperoleh bayi sejak lahir dari ibunya. Kekebalan ini tidak berlangsung lama kira-kira hanya sekitar 5 bulan setelah bayi lahir.
Adalah kekebalan yang diperoleh bayi karena mendapatkan zat antibody yang ditimbulkan dari ibunya ketika masih dalam kandungan.
Macam kekebalan yang diturunkan antara lain :
Terhadap penyakit tetanus, thypus, diptheria, pertusis, kekebalan ini bisanya berlangsung sampai umur 3 – 5 bulan, karena saat ini makin berkurang, sedang ia sendiri tidak membuatnya.
b.      Kekebalan pasif buatan atau disengaja (artificially indocend pasive immunity)
Kekebalan yang diperoleh seseorang karena orang itu diberi zat anti dari luar, penberian zat dari luar dapat berupa pengobatan maupun usaha pencegahan. Kekebalan ini diperoleh setelah mendapat suntikan zat penolak.


2.2   Vaksin
2.2.1 Pengertian Vaksin
Adalah suatu bahan yang terbuat dari kuman, komponen kuman atau racun kuman yang telah dilemahkan atau dimatikan.
1)      Contoh vaksin yang dibuat dari kuman hidup yang dilemahkan : vaksin batuk rejan (DPT).
2)      Contoh vaksin yang terbuat dari kuman hidup yang dimatikan : vaksin campak, vaksin BCG.
3)      Contoh vaksin yang terbuat dari protein khusus kuman : vaksin hepatitis B.
4)      Contoh vaksin yang dibuat dari racun/toksin kuman yang dilemahkan (disebut pula toksoid) : toksoid tetanus, toksoid difteri.

2.2.2 Komposisi Vaksin
Nama Vaksin
Kandungan
Bentuk
Cara Pemberian
Difteri
Toxoid
Cair
I.M
Tetanus
Toxoid
Cair
I.M
Pertusis
Kuman dimatikan
Cair
I.M
Polio
Virus dilemahkan
Cair
Oral
Campak
Virus dilemahkan
Cair
SC
BCG
Bakteri dilemahkan
Kristal
IC
Hepatitis B
HBSAg
Cair
I.M

2.2.3 Penyimpanan Vaksin
Nama Vaksin
Waktu dalam suhu 0–8º C
Waktu dalam suhu 35-37 ºC
DT
3 – 7 hari
6 minggu
Pertusis
18 – 24 hari
Dibawah 50% & 1 minggu
BCG
~ Kristal
~ Cair
-
1 tahun
Di pakai satu kali kerja

Dibawah 20% 3-14 hari
Di pakai satu kali kerja
Campak
~ Kristal
~ Cair

2 kali
Di pakai satu kali kerja

1 minggu
Di pakai satu kali kerja
Polio
6 – 12 bulan
1 – 3 hari

2.2.4 Jenis-jenis Vaksin
1.      Vaksin BCG
a. Gunanya               :     Memberikan kekebalan terhadap penyakit tubercolusis
b.Susunannya           :     Mengandung BCG (Bacillus Calmette Guering) yang masih hidup
c. Penyimpanannya   :     Dalam lemari es pada suhu 2-8 oC
d.                                                           Kadaluwarsa      :           1 tahun sesudah pengeluaran yang dapat dilihat pada tabel
e. Dosis                     :  Bayi kurang dari 1 tahun (biasanya diberikan secara dini setelah lahir) 0,05 ml
f. Kemasan               :  Ampul dengan 4 ml bahan pelarut (NaCl Fodi) dosis efektif per ampul 36 dosis
g.Cara pemberian     :  Intra cutan pada insersio muskulus deltoideus kanan, membersihkan lokasi suntik dengan kapas air matang, jangan menggunakan kapas alkohol karena dapat merusak vaksin, penyuntikan berhasil bila menimbulkan scar dengan garis tengah 3-7 mm
h.Kontra indikasi     :    Sakit kulit yang berat dan luas
i.  Efek samping        :  Lympadenitis supurative dan osteo myelitis
2.      Vaksin DPT (Diptheri, Pertusis, Tetanus)
a. Gunanya               :    Memberikan kekebalan secara stimultan terhadap penyakit diptheri pertusis dan tetanus
b.Susunannya           :    Tiap ml mengandung 40 IV diptheri 15 IV tetanus 49 yang telah dimurnikan
c. Penyimpanan        :    Dalam lemari es pada suhu 2-8oC
d.            Kadaluwarsa   :    2 tahun setelah tanggal pengeluaran
e. Dosis                     :    0,5 ml untuk setiap suntikan dan diberikan 3 x interval 4 minggu
f. Kemasan               :    Flakon 5 ml dosis efektif per flakon 8 dosis
g.Kontra indikasi     :   
h.Anak diatas usia 7 tahun
i.  Panas tinggi diatas 38oC
j.  Riwayat reaksi berat pada pemberian imunisasi DPT sebelumnya
k.Cara pemberian     :    Intra musculer di ⅓ paha bagian luar
l.  Efek samping        :   
1)      Yang mungkin disebabkan oleh komponen pertusis berupa demam lebih dari 39oC
2)      Bengkak lokal, abses steril
3.      Vaksin TT (Vaksin Serap Tetanus)
a. Gunanya               :  Memberikan kekebalan aktif terhadap penyakit tetanus
b.Susunannya           :  Tiap ml mengandung 20 IV toxoid tetanus, toxoid yang dimurnikan 3 mg, aluminium phospat dan 0,1 mg mertiolet sebagai bahan pengawet
c. Penyimpanan        :    Dalam lemari es pada suhu 2-8oC
d.                                                           Kadaluwarsa      :           2 tahun sesudah tanggal pengeluaran
e. Dosis                     :    0,5 ml untuk tiap suntikan
f. Cara pemberian     :    Intra muskuler/subcutan dalam
g.Kemasan               :    Flakon 5 ml dosis efektif tiap flakon 8 dosis
h.Kontra indikasi     :    Tidak ada
i.  Efek samping        :    Reaksi lokal berupa kemerahan, bengkak dan rasa sakit pada tempat suntikan
4.      Vaksin DT (Diptheri, Tetanus)
a. Gunanya               :  Memberikan kekebalan secara stimultan terhadap penyakit diptheri dan tetanus
b.Susunannya           :  Tiap ml mengandung 40 IV diptheri dan 15 IV tetanus toxoid yang telah dimurnikan
c. Penyimpanan        :  Dalam lemari es pada suhu 2-8oC
d.                                                           Kadaluwarsa      :           2 tahun sesudah tanggal pengeluaran
e. Dosis                     :  0,5 untuk tiap suntikan
f. Cara pemberian     :  Intra muskuler
g.Kemasan               :  Flakon 25 ml dan isi efektif tiap flakon 40 dosis
h.Kontra indikasi     :  Tidak ada
i.  Efek samping        :  Indikasi 3-4 % dari anak yang menderita diptheri tetanus
j.  Perhatian               :
1)      Vaksin DPT, TT, DT jangan sampai beku dan menjadi rusak selamanya
2)      Hangatkan vaksin dengan tangan dan kocok dahulu untuk menghindari abses steril
5.      Vaksin Polio Oral Tri Valen
a. Gunanya               :    Memberikan kekebalan terhadap penyakit poliomyelitis
b. Terdapat 2 jenis vaksin dalam peredaran yang masing–masing   mengandung virus polio tipe I, II, III, yaitu :
1)      Vaksin yang mengandung virus polio tipe I, II, III, yang sudah dimatikan (vaksin salk), cara pemberiannya dengan penyuntikan
2)      Vaksin yang mengandung virus polio tipe I, II, III, yang masih hidup tetapi telah dilemahkan (vaksin sabin) cara pemberiannya melalui mulut dalam bentuk pil atau cairan
c. Susunannya  :           Tiap 2 tetes mengandung virus polio hidup yang dilemahkan
d.Kekebalan                 :          Daya proteksi polio sangat baik, yaitu sebesar 95 – 100 %
e. Penyimpanan             :          Dalam lemari es pada suhu 2-8oC
f. Kadaluarsa                 :          2 tahun sesudah tanggal pengeluaran
g. Dosis                         :          2 tetes setiap kali pemberian
h. Cara pemberian         :          Diteteskan langsung ke dalam mulut. Bila anak sakit dosis tetap diberikan
i.  Di Indonesia yang lazim diberikan ialah vaksin jenis sabin. Kedua vaksin tersebut mempunyai kebaikan dan kekurangan. Kekebalan yang diperoleh sama baiknya. Karena cara pemberiannya lebih mudah melalui mulut maka lebih sering dipakai jenis sabin. Dibeberapa negara dikenal retravaccine yang mengandung 4 jenis vaksin, yaitu kombinasi DPT dan Polio dan cara pemberiannya dengan suntikan.
Pemberian vaksin polio dapat dilakukan bersama dengan BCG, vaksin hepatitis B dan DPT. Bagi bayi yang sedang menetek maka ASI dapat diberikan seperti biasa karena ASI tidak berpengaruh terhadap vaksin polio. Imunisasi ulangan diberikan bersama dengan imunisasi ulang DPT.
Masalah lain yang sering dipertanyakan adalah tentang perlunya pemberian imunisasi ulang sendainya seorang anak pernah terjangkit polio, hal itu masih perlu diberikan.
Alasannya adalah mungkin anak yang menderita polio itu hanya terjangkit oleh virus polio tipes, artinya bila penyakitnya telah sembuh, ia mempunyai kekebalan terhadap virus polio tipe I, tetapi mempunyai kekebalan terhadap jenis virus polio tipe II dan III, karena itu virus tersebut perlu diberikan imunisasi ulang polio
1.      Kemasan         :    Vial dosis 10 disertai 1 buah pipet dan vial 20 dosis disertai 1 buah pipet
2.       Reaksi            :  Biasanya tidak ada, mungkin pada bayi akan terdapat bercak – bercak ringan
3.       Kontra indikasi   :          Pada anak dengan diare berat atau yang sedang sakit parah. Sebaiknya imunisasi polio ditangguhkan. Demikian pula anak yang menderita penyakit gangguan kekebalan (deficienci imun) tidak diberikan imunisasi polio. Alasan untuk tidak memberiakn vaksin polio pada keadaan diare berat ialah kemungkinan terjadinya diare yang lebih parah. Pada anak batuk, pilek, demam, atau diare ringan, imunisasi polio dapat diberikan seperti biasa.
4.      Efek samping       :         
a.       Kelumpuhan anggota gerak karena mendapat  imunisasi seperti pada penyakit polio sebenarnya
b.      Tertular kasus polio dewasa walaupun telah diberi imunisasi
c.       Kejang-kejang
6.      Vaksin hepatitis B
a. Gunanya                         :       Memberikan kekebalan aktif terhadap penyakit hepatitis
b.Penyimpanan                  :       Dalam lemari es pada suhu 2-8oC
c. Kadaluwarsa                   :       2 tahun sesudah tanggal pengeluaran
d.                                                                               Dosis           :           0,5 ml untuk tiap penyuntikan
e. Cara pemberian               :       Intra musculer
f. Kemasan                         :       Berbeda untuk tiap pabrik
g.Kontra indikasi               :       Tidak ada
h.Efek samping                  :       Umumnya tidak ada

2.2.5 Syarat Pemberian Vaksin         
1.      Pada bayi atau anak yang sehat.
2.      Pada bayi yang sedang sakit keras, dalam masa tunas suatu penyakit dan defisiensi imunologi.
3.      Vaksin harus baik, disimpan dalam lemari es dan belum lewat masa berlakunya.
4.      Pemberian imunisasi dengan teknik yang tepat.
5.      Mengetahui jadwal imunisasi dengan melihat umur dan jenis imunisasi yang didapat.
6.      Meneliti jenis vaksin yang akan diberikan.
7.      Memperlihatkan dosis yang akan diberikan.

Misalnya : seseorang yang luka karena menginjak paku, karena takut menderita tetanus, maka ia disuntik ATS sebagai usaha pencegahan.

2.2.6 Jadwal Pemberian Imunisasi
1)        Secara umum
Vaksin
Pemberian
Selang waktu pemberian imunisasi
Umur
BCG
DPT
Campak
Polio
TT Bumil
DT
TT
TT CPW
Hepatitis B
1 x
3 x
1 x
4 x
2 x
2 x
2 x
2 x
3 x
-
4 minggu
-
4 minggu
4 minggu
4 minggu
4 minggu
4 minggu
1 bulan dan 5 bulan
0 – 11 bulan
2 – 11 bulan
9 – 11 bulan
0 – 11 bulan
Selama hamil
SD kelas 1
SD kelas VI
Wanita pra nikah
0 – 11 bulan

2)        Untuk bayi
Vaksin
Pemberian
Interval
Umur
BCG 0,05 cc
1 kali
-
0-11 bulan
DPT 0,5 cc
3 kali
4 minggu
2-11 bulan
POLIO 2 Tetes
4 kali
4 minggu
0-11 bulan
CAMPAK 0,5 cc
1 kali
-
9-11 bulan
HEPATITIS B 0,5 cc
3 kali
1 bulan
5 bulan
0-11 bulan





3)        Jadwal pemberian imunisasi bayi yang lahir di rumah sakit
Umur
Antigen
0 bulan
HB1             BCG            POLIO1
2 bulan
HB2             DPT1           POLIO2
3 bulan
                      DPT2           POLIO3
4 bulan
                     DPT3          POLIO4
9 bulan
           HB3                                CAMPAK

4)        Jadwal pemberian imunisasi bagi bayi yang lahir di rumah 
Umur
Antigen
2 bulan
BCG             DPT1            POLIO 1
3 bulan
HB1              DPT2           POLIO 2
4 bulan
HB2              DPT3           POLIO 3
9 bulan
          HB3             CAMPAK    POLIO 4


















BAB 3
TINJAUAN KASUS

3.1        Pengkajian/pengumpulan data
Tanggal 26 Desember 2006                   Pukul : 08.00 Wib

1. Data Subyektif

             1.1   Identitas Pasien
Nama anak               :  “AS”
Jenis kelamin            :  Laki-laki
Tanggal lahir             :  26 Oktober 2006                        jam : 15.05 Wib
Umur                        :  2 bulan
Status                       :  Anak Kandung
Anak Ke-                  :  I
Identitas orang tua
Nama ibu                  :  Ny. “CH”
Umur                        :  25 tahun
Agama                      :  Islam
Alamat                      :  Cerme Lor
Pendidikan               :  AMK (lulus)
Pekerjaan                  :  Perawat
Nama ayah               :  Tn. “AM”
Umur                        :  24 tahun
Alamat                      :  Cerme Lor
Agama                      :  Islam
Pendidikan               :  STM (lulus)
Pekerjaan                  :  TNI AL
             1.2   Status Kesehatan 
1.               Alasan utama
Ibu mengatakan bayinya berusia 2 bulan saat ini waktunya untuk mendapatkan imunisasi Combo I dan Polio II.


                     2.   Riwayat Kesehatan Sekarang
 a. Ibu mengatakan anaknya berusia 2 balan, sudah diberikan iminisasi BCG, dan Polio I
b.  Ibu mengatakan bayinya sehat, tidak ada keluhan seperti batuk, pilek dan panas, saat ini bayi diberikan minum ASI dan PASI.
3.      Riwayat penyakit keluarga
   Ibu mengatakan dari dia dan keluarganya tidak ada yang menderita penyakit menular penyakit menurun seperti kencing manis, hipertensi dan jantung.
4.      Riwayat kehamilan, persalinan, post natal
a.       Pre Ante natal
-    Ibu mengatakan selama hamil, rutin memeriksakan kehamilannya di Poli Hamil Rumkital Dr. Ramelan Surabaya sebanyak 11x
-    Ibu mengatakan mendapatkan imunisasi TT sebanyak 2x saat TT CPW, selang 3 bulan ibu hamil
1). Trimester I
- Kunjungan sebanyak 2x di Poli Hamil Rumkital Dr. Ramelan.
- Ibu mengatakan terkadang mual dan muntah dipagi hari sehingga nafsu makan agak menurun
- Terapi : Tab. B6 1x1/hari,Tab. Kalk 1x1/hari, Tab. Bcomplek 1x1/hari
- Penyuluhan :
Makan dengan porsi kecil tapi sering, makan dengan menu seimbang, banyak minum air putih dan hindari jamu-jamuan, menjaga kebersihan diri, dan kurangi kegiatan yang berdampak melelahkan tubuh
2). Trimester II
- Kunjungan 3x di Poli Hamil Rumkital Dr. Ramelan.
- Ibu sering kencing dan nyeri perut bagian bawah
- Terapi : Tab. Fe 1x1/hari,Tab. Kalk 1x1/hari, Tab. Vit. C 1x1/hari
- Penyuluhan :
   Istirahat cukup, jelaskan tanda-tanda persalinan, dan senam hamil
3). Trimester III
      - Kunjungan 6x di Poli Hamil Rumkital Dr. Ramelan.
- Ibu mengeluh nyeri pinggang yang menjalar keperut bagian bawah
- Penyuluhan :
   Persiapan melahirkan dan perawatan payudara
b.      Natal
Bayi lahir pada tanggal 26 Oktober 2006 pukul 15.05 Wib telah melahirkan di pavilion E I Rumkital Dr. Ramelan Surabaya secara normal, spontan belakang kepala, dengan usia kehamilan 39-40 Minggu, jenis kelamin laki-laki, BB lahir 2600 gr, PB lahir 48 cm, bayi langsung menangis kuat tidak ada cacat. Riwayat post natal
c.       Post Natal
-   Ibu mengatakan dalam waktu 1x24 jam bayi dapat BAB dab BAK
-   Masa nifas baik, perdarahan seperti orang mens ganti kotek 2x/hari
-   Ibu mengatakan ASI sudah keluar tidak banyak sehingga ditanbah dengan PASI
5.      Pola kebiasaan sehari-hari
a. Nutrisi
Ibu mengatakan anak minum ASI + PASI karena ASI ibu tidak begitu banyak : ASI saat bayinya menangis karena haus atau lapar, PASI : 8x125cc/hari


b.Aktivitas
Bayi menangis saaat lapar atau haus, BAK/BAB, gerakan ekstermitas bebas
c. Istirahat/tidur
Anak tidur hamper ¾ hari (±18 jam/hari)
d.                                                  Eliminasi
Anak BAB : 1x/hari,konsistensi lembek, warna kuning BAK : ±8x/hari, teratur, warna kekuningan
e. Hubungan dan Peran
Hubungan antara ibu dan anaknya baik-baik saja dan keluarganya menyayangi anaknya
Ibu mengatakan anaknya tidur pagi sekitar jam 09.00-
f. Kepercayaan dan tata nilai
Ibu dan ayahnya menganut agama Islam dan tata budayu adalah adat Jawa

2.   Data Objektif
1.      Pemeriksaan fisik umum
Keadaan umum  :  Baik, bayi lincah tidak sakit
Suhu                   : 36,7ºC
Nadi                   :  115x/mnt
Rr                       :  34x/mnt
BB                      :  4350 gram
PB                      :  54 cm
2.      Pemeriksaan anthopometri
Lingkar kepala     :  C.F.Sub Occipito Bregmatika  : 37cm
                               C.F. Mento Occipito                 : 45cm
                               C.F. Fronto Occipito                  : 38cm
 Lingkar lengan    :  11,5 cm
Lingkar dada       :  38 cm


3.      Pemeriksan Fisik
a)    Inspeksi
Kepala            :  Fontanel minor sudah menutup, fontanel mayor belum menutup satu jari
Muka              :  Tidak pucat
Mata               :  Simetris, bening, sklera mata tidak kuning, conjungtivitis tidak ada, bintik bitot tidak ada, selaput lendir mata tidak pucat, tidak juling, kebersihan cukup
Hidung           :  Bersih, bentuk normal, tidak pilek, tidak ada pernafasan cuping hidung, tidak mimisan, tidak ada polip, tidak ada kotoran, kebersihan cukup
Telinga            :  Simetris, bersih, tidak mengeluarkan cairan, tidak ada cerumen, tidak ada kelainan
Mulut              :  Bersih, bibir tidak pucat, tidak kering, lidah bersih, tanda rhagaden tidak ada, stomatitis tidak ada, pada palatum tidak ada labio skizis, tidak ada labio palato skizis, gusi berwarna merah muda, pertumbuhan gigi belum ada,
Leher              :  Tidak ada pembesaran kelenjar lymfe, pembesaran kelenjar thyroid tidak ada, pembendungan vena jugularis tidak ada
Tangan            :  Simetris, jari-jari lengkap, tidak ada polidaktili dan syndaktili
Ketiak             :  Kebersihan cukup, pembesaran kelenjar lymfe tidak ada
Dada               :  Simetris, tidak dada burung
Perut               :  Perut tidak membuncit, tidak kembung, tanda hernia umbilikus tidak ada, pusar bersih tidak ada infeksi
Pelipatan paha   :       Bersih, pembesaran kelenjar lymfe tidak ada, hernia inguinalis tidak ada
Punggung       :  Simetris, normal, tidak ada benjolan, tidak ada spina bifida, tidak ada skoliosis
Kaki                :  Simetris, jari-jari lengkap, tidak ada polidaktili dan syndaktili
Genetalia        :  Kebersihan cukup, tidak ada kelainan, testis sudah turun ke dalam scrotum
Anus               :  Baik, kebersihan cukup, normal, tidak ada atresia ani
b)   Palpasi            :  Perut  :   Hepar  : Tidak ada pembesaran hepar
                                             Lien     : Tidak ada pembesaran lien        
c)    Perkusi            :  Perut  :  Tidak kembung
d)   Auskultasi       :  Dada  :  Tidak terdengar bunyi wheezing dan
                                              Bunyi ronchi
                               Perut  :  Bising usus (+)
4.    Pemeriksaan Refleks
-         Rooting reflek            : Baik
-         Sucking reflek            : Baik
-         Grasping reflek          : Berkurang
-         Moro reflek                : Baik
-         Tonick neck reflek     : Baik
-         Babynski reflek          : Baik / baik
-         Stapping reflek          : Baik
3.      Kesimpulan
Bayi sehat usia 2 bulan, keadaan anak baik (sehat), dengan BB : 4350 gr, PB : 54 cm, pertumbuhan baik, minum ASI + PASI dengan iminisasi Cumbo I dan Polio II






3.2        Identifikasi Masalah/Diagnosa
Tgl
Diagnosa
Data Dasar
26-12-2006

Bayi sehat usia 2 bulan dengan imunisasi Combo I dan Polio II


Kebutuhan :
1. Berikan KIE
2.Inform
Concent
3. Obs. TTV
4. Persiapan alat
5. Persiapan vaksin
DS :  -  Ibu mengatakan bahwa bayinya berusia 2 bulan
-                - Ibu mengatakan bahwa bayinya sudah perrnah diimunisasi BCG, dan Polio   
I    -  Ibu mengatakan bahwa bayinya saat ini dalam keadaan sehat tidak batuk, pilek ataupun panas

DO : - Keadaan umum            :  Baik
         - Kesadaran                    :  Composmentis
         - Observasi TTV :
         - Suhu                             :  36,7oC
         - Nadi                             :  115 x/menit
         - Pernapasan                   :  34 x/menit
        -  BB                                :  4350 gr
        -  PB                                 :  54 cm

3.3        Antisipasi Masalah Potensial
1. Panas
      DS  :  - Ibu mengatakan bahwa bayinya telah diiminisasi Combo I dan Polio II
      DO :   -  Keadaan umum bayi baik
                          -  Obs. TTV  : Suhu   :  36,7oC, Nadi : 115 x/menit, Pernapasan :  34 x/menit
         2. Kejang
     DS  :   - Ibu mengatakan bahwa bayinya telah diiminisasi Combo I dan Polio II
- Ibu mengatakan bahwa bayinya akan menangis bila dipegang pada paha
DO  :  -  Keadaan umum         :  Baik
           - Kesadaran                  :  Composmentis
           - Observasi TTV           : Suhu  :  36,7oC, Nadi :115 x/menit,  Pernapasan :  34 x/menit
- Ada bekas lika injeksinsebelah kiri
      3. Bengkak pada tempat injeksi
DS  : -  Ibu mengatakan bahwa bayinya telah diiminisasi Combo I dan Polio II
-         Ibu mengatakan bahwa bayinya akan menangis bila dipegang pada paha
DO  :  - Ibu mengatakan bengkak pada daerah tempat suntikan
                       -  Obs.TTV  : Suhu :  36,7oC, Nadi :115 x/menit,        Pernapasan :  34 x/menit

3.4        Identifikasi Kebutuhan Segera
1. Berikan KIE tentang  :
a.  Efek samping pemberian imunisasi Co,bo dan Polio
b. Ajarkan pada ibu cara mengatasi efevk samping pemberian iminisasi  Combo




3.5        Pengembangan Inervensi, Impliementasi dan Evaluasi

Tgl/Jam

Diagnosa
Tujuan
Intervensi
Rasionalisasi
Jam
Implementasi
Evaluasi
26-12-‘06
Jam 08.00 Wib
Bayi sehat usia 2 bulan dengan imunisasi Combo I dan Polio II
Jangka pendek :
Setelah dilakukan asuhan kebidanan selama + 30 menit diharapkan ibu da-pat mengerti ten-tang pentingnya imunisasi Combo I dan Polio II bagi bayinya
Dengan kriteria:
-       Ibu dapat mengumlang kembali apa yang telah dijelaskan oleh bidan
-       Ibu merasa lebih tenang dalam menhghadapi kemungkinan komplikasi
-          Ibu dapat melaksanakan apa yang telah dijelaskan oleh bidan


Jangka panjang :
Setelah dilakukan asuhan kebidanan diharapkan tidak terjadi komplikasi Dengan kriteria:
-       Bayi dalam keadaan sehat
-       Imunisasi dapat diberikan
Ibu mau dating lagi untuk imunisasi berikutnya










1.      Lakukan pende-katan pada ibu dan bayinya











2.      Jelaskan pada ibu tentang hasil pemeriksaan


3.      Berikan penjelasan tentang manfaat dan efek samping imunisasi combo I dan Polio II








4.      Lakukan inform concent







5.      Berikahn imunisasi combo I dan Polio II







6.      Berikan terapi puyer parasetamol 3x1/6 tablet

1.      Menjalin hubungan  saling percaya sehingga ibu dapat lebih kooperatif dengan  petugas kesehatan








2.      Meningkatkan pengetahuan ibu tentang bayinya saat ini

3.      Meningkatkan pengertian ibu tentang imunisasi dan ibu mau mengim,unisasikan bayinya dajn ibu lebih tenang daalam menangani efefvk samping yang akan timbul




4.      Dapat merupakaj sebagai tanggung jawab dan tangguh gugat





5.      Pemberian imunisasi yang tept dapat memberikan hasil yang optimal untuk kekebalan tubuh terhadap penyaki difteri, pertusis, tetanus, hepatitis dan polio

6.      Mencegah peningkatan suhu badab akibat reaksi imunisasi

08.00 Wib












08.05 Wib



08.10













 08.15








 08.20









 08.25
1.      Melakukan pendekatan pada ibu dan bayinya dengan cara :
-          Menyapa dan memberi salam
-          Bersikap ramah dan sopan
-          Memperkenalkan diri
-          Menjelaskan tentang maksud dan tujuan tindakan yaitu pembe-rian imunisasi Combo I dan Polio II

Menjelaskan hasil pemeriksaan yang telah dilakukan yaitu bahwa bayinya dalam keadaan sehat
Menjelaskan manfaat imunisasi combo adalah untuk mendapatkan kekebalan aktyif terhadap penyakit difteri, pertusis, tetanus, hepatitis sedangkan imunissasi polio untuk mencegah penyakit polio. Dari kedua vaksin tsb hanya vaksin combo yang emberikan efek samping yang tidak begitu mengkhawatirkan yaitu kenaikan suhu tubuh ±38ºC

Melakukan inform concent yaitu suatu tindakan persetujuan dari orangtua/wali dari klien atas tindakan yang hendak dilakukan yang memberikan tanda-tangan yang dilakukan oleh ibu klien

Memberikan imunisasi combo I dan Polio II








Memberikan terapi puyer paracetamol 3x1/6 tablet/hari serta menganjurkan ibu untuk mencegah kenaikan suhu tubuh akibat reaksi imunisasi
Tanggal 26-12-2006
Jam : 08.30 Wib
S:
-           Ibu mengatakan bahwa ia telah paham atas penjelasan yang diberikan oleh petugas kesehatan
-           Ibu merasa lega karena bayinya telah diimunisasi combo I dan polio II
O:       
- Ibu dapat mengulang kembali penjelasan yang diberikan oleh petugs
-  Keadaan umum bayi baik
- Obs.N : 120x/mnt, Rr : 36x/mnt
-  Bayi sudah dibetikan imunisasi combo I dan PolioII

A:        Bayi sehat usia 2 bulan sudah mendapatkan imunisasi Combo I dan Polio II
P:
- Beritahu ibu untuk tidak diberi minum dulu selama 15 menit setelah pemberian imunisasi polio
-       Anjurkan ibu tidak perlu untuk melakukan massage/pengompresan pada tempat bekas pemberian vaksin
-       Anjurkan ibu untuk kem-bali kontrol pada tgl 26-01-2007
                                                                                                                                                                                          





BAB 4
PEMBAHASAN

Imunisasi adalah suatu usaha untuk memberikan kekebalan pada bayi dan anak terhadap penyakit tertentu atau memasukkan antigen/kuman, bakteti, vbirus, parasit, racun kuman kedalam tubuh, sehingga tubuh membuat zat anti, berubah antibody/anti toksin yang berfungsi untuk mencegah penyakit tertentu. Untuk mencaapi hal-hal rtersevbut diperlukan keahlian, ilmu pengetahuan serta ketrampilan. Aduhan kebidanan yang diberikan tidak akan mencapai hasil jika prosedur dalm pemberian iminisasi dilanggar
Dosis yang tepat, tempat, cara dan yang terpenting teknik membergikan vaksin dan vaksin itu sendir. Bila diketahui kualitas vaksin yang kurang bagus, teknik pemberian  vaksin yang kurang steril sangata besar pengaruhnya terhadap tujuam akan dicapai. Efek samping yang timbul bukan hanya panas, nyeri befkas tempat pemberian vaksinasi, peradangan bias juga hingga kejangdan komplikasim yang lain.
Pada kasus didaapatkanb bayi “AS” datng bersama dengan ibunya dengan keluhan ingin mengimunisasikan bayinya. Dari hasil pemeriksaan didapatkan bayi dalam keadaaan sehat dengan BB : 4350 gr, PB  :  54 cm, pertumbuhan dan perkembangan baik sehingga bayi “AS” dapat mendapatkan iminisasi Combo I dan Polio II, sehingga berdasarka data-data yang ada tidak diketemukan kesenjangan antara teori dan praktek.
Setelah diberikan penanganan dan tindakan dengan benar dan tepat maka diharapkan tidak terjadi komplikasi pada klien tersebut, maka jhakl inilah yang emnjadi perhatian khusus serta menuntut adanya penilaian dari tenaga kesehatan. Dalam asuhan kebidanan ini dapat berjalan dengan baik karena tidak adanya factor hambatan, akan teftapi selalu didukung oleh beberapa faktor, yaitu  :
1.      Adanya kerja sama yang baik antara bidan dengan ibu klien
2.      Ibu kooperatif dalam prosedur tindakan yang dijalankan petugas
3.      Ibu klien mengerti tentang makna imunisasi dan mengerti tujuan dari asuhan yang diberikan
4.      Adanya sarana adan prasarana yang memadai























BAB 5
PENUTUP

5.1        Simpulan
Imunisasi merupakan salah satu program pemerintah yang bertujuan mencegah atau memberantas beberapa penyakit, sasaran imunisasi adalah bayiu usia 0-11 bulan dengan jangka waktu pemberian yang berbeda-beda.
Dalam pemberian imunisasi perlu banyak hal yang diperhatikan antara lai jenis imunisasi, usia bayi, jadwal, efek samping, dosis dan cara. Prosedur pemberian imunisasi harus sesuia dengan jadwal pemberian sesuai dengan penjelasan diatas.
Pemantauan pertumbuhan dan perkembangan bayi sesuai dengan usia merupakan hal yang perlu diperhatikan juga karena hal tersebut sangat berkaitan dengan keberhasilan dalam pemberian asuahn kebidanan pada anak sehat.

5.2        Saran
Sasaran yang diperlukan bagi petugas maupun keluarga demi kelancaran dan keberhasilan imunisasi antara lain  :
5.2.1        Petugas Kesehatan diharapkan :
1.      Memperhatikan keadaan klien dalam setiap pemberian pelayanan kesehatan
2.      Menggunakan komunikasi terapeutik dalam memberikan informasi yang tepat tentang imunisasi
3.      Memberikan kesempatan bertanya pada klien dan memberikan jawaban yang tepat
5.2.2        Ibu dan Keluarga diharapkan :
1.      Selalu kooperatif denganpetugas dalam proses pelayanan kesehatan
2.      Mematuhi segala ketentuan yang ada dan memberikan jadwal kunjungan berikutnya
3.      Melaksanakn sran dan petunjuk petugas dengan baik

DAFTAR PUSTAKA

Anonim, 1993, “Asuhan Kesehatan Anak Dalm Keluarga,” Depkes RI, Jakarta.
Dick, George, 1995, “Practical Immunization, Alih Bahasa Petrus Adriyanto, Jonathan Oswar,” Imunisasi dalam Praktek, Hipocrates, Jakarta.
Effendi, Nasrul. 2002. “Perawatan Kesehatan Masyarakat”. Jakarta : EGC.
Kapita Selekta Kedokteran, 2002, Edisi III Jilid 2, Media Aesculapius FKUI, Jakarta.
Mansjoer, A. 2000.,”Kapita Selekta Kedokteran,” Jakarta : Media Aesculapius.
Markum, AH. 1997. Imunisasi. FKUI, Jakarta.
Pedoman Diagnosa dan Terapi, 1994, “Ilmu Kesehatan Anak RSUD Dr. Sutomo,” Surabaya.
Prihadi Riza, 1998, “Imunisasi polio Bagian SMF Ilmu Kedokteran Anak RSHS,Jakarta.
Ranuh, IGN dkk, 2005, “Pedoman Imunisasi di Indonesia Adisi II,” Satgas Imunisasi Ikatan Dokter Anak Indonesia, Jakarta.
Soetjiningsih. 2003.” Tumbuh Kembang Anak.” EGC. Jakarta
Suryanah. 1998,” Keperawatan Anak Untuk Siswa SPK,” EGC. Jakarta.
Suyitno, Hariyono, 2005,”Buku Panduan Imunisasidi Indonesi Edisi II,” Jakarta


Previous
Next Post »

Translate