Salam Sehat dan Harmonis

-----

SAP TUMBUH KEMBANG ANAK


SATUAN ACARA PENYULUHAN

Mata Ajaran         :     Keperawatan Anak Dalam Konteks Keluarga
Topik                    :     Tumbuh Kembang Anak
Sub Topik            :     Mengasuh dan Membimbing Anak Toddler
Sasaran               :     Keluarga dengan anak toddler ( Usia 1 – 3 Tahun)
Tempat                 :     Ruang Bougenville RSUP Persahabatan
Hari/Tanggal       :     Selasa, 13 April 1999
Waktu                   :     Pk. 16.00 – 17.00 WIB ( 1 jam )

 


I.              LATAR BELAKANG

Usia toddler merupakan usia yang sangat memerlukan perhatian khusus dari orang tua anak, pada usia ini sering pula disebut periode buruk dimana anak mulai mengeksplorasi lingkungan : Bagaimana sesuatu itu bekerja, apa arti kata “tidak” dan timbulnya sifat-sifat tempertantrum, negativisme dan obstinancy pada anak. Pada usia ini jika anak berhasil melewatinya dengan baik, maka perkembangan konsep dirinya akan berkembang baik, anak akan dapat berhubungan dengan orang lain secara sehat.

Menurut pengamatan selama dinas praktek di Ruang Bougenville RSUP Persahabatan selama 3 minggu, didapatkan data bahwa banyak orang tua dari anaknya yang dirawat di ruangan tersebut mempunyai anak pada usia toddler (baik anak yang dirawat maupun anaknya yang lain yang tidak dirawat) dimana mereka ketika ditanyakan keadaan anaknya pada usia toddler tersebut kurang dapat memahaminya bagaimana tugas perkembangan dari anak usia toddler tersebut.

Dari uraian tersebut di atas maka kami akan mengambil bahan untuk penyuluhan dengan fokus perhatian pada perawatan pada anak usia toddler terutama bagaimana cara mengasuh dan membimbing anak pada usia tersebut secara teoritis ilmiah yang telah dicoba dan diteliti sebelumnya.

A.   TUJUAN INTRUKSIONAL UMUM

Pada akhir proses penyuluhan keluarga dapat mengenal dan memahami cara mengasuh dan membimbing anak usia toddler.

B.   TUJUAN INTRUKSIONAL KHUSUS

Setelah diberikan penyuluhan keluarga dapat :
1.    Menjelaskan mengapa anak perlu diasuh dan dibimbing
2.    Menyebutkan tentang hal yang perlu diperhatikan dalam mengasuh dan membimbing anak
3.    Menyebutkan hakikat mengasuh dan membimbing anak
4.    Menjelaskan tentang mengasuh dan membimbing anak usia toddler (1 – 3 tahun)

C.   SASARAN

Keluarga dengan anak usia toddler dengan latar pendidikan yang berbeda (10–15 orang)

D.   MATERI ( Terlampir)

1.    Mengapa anak perlu diasuh dan dibimbing
2.    Hal yang perlu diperhatikan dalam mengasuh dan membimbing anak
3.    Hakikat mengasuh dan membimbing anak
4.    Mengasuh dan membimbing anak usia toddler 1 – 3 tahun

E.   METODE

1.    Ceramah
2.    Tanya Jawab

F.    MEDIA

1.    Flip Chart
2.    Leaflet
3.    Poster

G.   METODE EVALUASI

1.    Keluarga dapat menjelaskan mengapa anak perlu diasuh dan dibimbing
2.    Keluarga dapat menyebutkan tentang hal yang perlu diperhatikan dalam mengasuh dan membimbing anak
3.    Keluarga dapat menjelaskan tentang hakekat mengasuh dan membimbing anak
4.    Keluarga dapat menjelaskan tentang mengasuh dan membimbing anak usia toddler (1 – 3 tahun)



H.   KEGIATAN PENYULUHAN

No.
Waktu
Kegiatan Penyuluhan
Kegiatan Audience
1.
10 Menit
Pembukaan
1.    Penyuluh memulai penyuluhan dengan mengucapkan salam
2.    Memperkenalkan diri
3.    Menjelaskan tujuan penyuluhan
4.    Menyebutkan materi yang akan diberikan
5.    Membagikan leaflet

1.    Menjawab salam

2.    Memperhatikan
3.    Memperhatikan
4.    Memperhatikan

5.    Menerima dan membaca

2.
35 Menit
Pelaksanaan :
1.    Menjelaskan mengapa anak perlu diasuh dan dibimbing
2.    Menyebutkan tentang hal yang perlu diperhatikan dalam mengasuh dan membimbing anak
3.    Menyebutkan hakikat mengasuh dan membimbing anak
4.    Memberikan kesempatan pada audience untuk bertanya dan memberikan jawaban atas pertanyaan
5.    Menjelaskan tentang mengasuh dan membimbing anak usia toddler (1 – 3 tahun)
6.    Memberikan kesempatan pada audience untuk bertanya dan memberikan jawaban atas pertanyaan


1.    Memperhatikan

2.    Memperhatikan



3.    Memperhatikan

4.    Bertanya dan mendengarkan jawaban


5.    Memperhatikan


6.    Bertanya dan mendengarkan jawaban

3.
10 Menit
Evaluasi :
1.    Meminta audience menjelaskan mengapa anak perlu diasuh dan dibimbing
2.    Meminta audience menyebutkan tentang hal yang perlu diperhatikan dalam mengasuh dan membimbing anak
3.    Meminta audience menyebutkan tentang hakikat mengasuh dan membimbing anak
4.    Meminta audience menjelaskan tentang mengasuh dan membimbing anak usia toddler (1 - 3 tahun)


1.    Menjelaskan mengapa anak perlu diasuh dan dibimbing

2.    Menyebutkan tentang hal yang perlu diperhatikan dalam mengasuh dan membimbing anak
3.    Menyebutkan tentang hakikat mengasuh dan membimbing anak
4.    Menjelaskan tentang mengasuh dan membimbing anak usia toddler (1 – 3 tahun)

4.
5 Menit
Terminasi
1.    Mengucapkan terimakasih atas perhatian yang diberikan
2.    Mengucapkan salam penutup


1.    Memperhatikan

2.    Membalas salam



I.      PENGORGANISASIAN KELOMPOK

Pembawa Acara       : Triyani
Penyuluh                  : IGA Dewi Purnamawati
                                    : Titik Juwariah
Observer                    : Irman Somantri, Tjahjanti K.
Fasilitator                   : Mulyadi, Novizar, Agus Mulyadi

J.    DAFTAR PUSTAKA

Markum A.H., Buku Ajar Ilmu Kesehatan Anak, Jilid 1, Bagian Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Jakarta, 1991
Soetjiningsih, Tumbuh Kembang Anak, Cetakan I, Penerbit Buku Kedokteran EGC, Jakarta, 1995
Whaley & Wong, Nursing Care of Infant’s and Children, Fifth Edition, Mosby Company, Missouri, 1995
Martono, Lydia Herlina, Mengasuh dan Membimbing Anak Dalam Keluarga, Edisi I, PT Pustaka Antara, Jakarta, 1996
Previous
Next Post »

Translate